Tips Mudah Membuat Kartu Nama Profesional
Daftar Isi
Era digital masih memakai kartu nama, ketinggalan jaman sekali. Ya, pernyataan seperti itu mungkin sering Anda dengar kalau hendak membuat kartu nama. Meski bisa dikatakan tak lagi ngetren, kartu nama dibutuhkan untuk menjaring koneksi lho! Bagi orang-orang yang bekerja di perusahaan besar atau freelancer, memiliki kartu nama profesional bisa menjadi kebutuhan tersendiri. Lalu, bagaimana tips membuat kartu nama profesional?
Fungsi dan manfaat kartu nama
Kartu nama profesional akan memberikan informasi penting tentang nama orang, nama usaha dan logo, alamat lengkap, alamat email dan nomor telepon. Informasi lengkap ini akan memberikan kepercayaan bagi calon klien untuk menghubungi Anda. Bagi orang yang berurusan dengan dunia marketing, memiliki kartu nama profesional merupakan hal wajib. Kini, Anda hanya perlu menentukan desain kartu nama yang tepat. Yuk, ketahui tips membuat kartu nama profesional!
5 tips membuat kartu nama profesional
1. Mempertimbangkan tujuan pembuatan kartu nama
2. Menciptakan desain yang tepat
Anda bisa mengkreasikan pilihan warna dengan logo perusahaan agar tercipta sebuah kartu nama profesional. Sebenarnya pilihan kartu nama yang berdesain warna-warni atau satu warna saja tergantung dengan keinginan pemilik kartu nama lho. Hal yang perlu diperhatikan adalah konsep dan komposisi yang tepat saja.
3. Memberikan efek emboss
4. Menciptakan konten visual
5. Ketebalan kartu nama
Tentu tips membuat kartu nama profesional tetap memprioritaskan informasi kontak yang tertera. Sebaiknya pilih desain kartu nama yang baik dengan meletakkan informasi kontak tidak terlalu ke tepi kartu. Hal ini untuk meminimalisir kerusakan informasi kontak Anda saat proses pemotongan kartu. Ada baiknya pula memilih jasa printing kartu nama yang telah berpengalaman untuk hasil yang terpercaya.
Masih ragu membuat kartu nama profesional yang bisa menunjang prospek karir Anda? Tak hanya untuk pelaku bisnis perusahaan saja, seorang freelancer di era digital bisa saja membutuhkan kartu nama. Anda hanya perlu menyodorkan kartu nama saat berkenalan dengan calon relasi di tempat tertentu. Siapa tahu bakal ada panggilan penting atau email baru yang menawarkan prospek kerja sama, bukan? Yuk, bikin kartu nama terbaik Anda sekarang juga!
Posting Komentar